8 Rekomendasi Paket Libur Lebaran Wisata Pulau Seribu

Libur Lebaran di Pulau Seribu

Sekitar 2 pekan lagi lebaran 2019 tiba, selain moment silaturahmi dan tradisi saling memaafkan biasanya lebaran merupakan waktu yang tepat untuk merencanakan liburan bersama keluarga tercinta. Baik keluarga kecil maupun keluarga besar, liburan terasa seruh dan penuh keakraban di moment lebaran. Asalkan memilih tempat tujuan/destinasi wisatanya pun harus tepat, seperti wisata pulau seribu salah satunya.

Wisata pulau seribu termasuk salah satu objek wisata yang bisa anda pertimbangkan untuk libur lebaran bersama keluarga tercinta. Kenapa pulau seribu? Karena disini banyak objek wisata seruh dan kekinian yang bisa anda kunjungi. Pulau Seribu memiliki beberapa destinasi pulau yang bisa anda pilih, tentunya semua objek wisata tersebut menawarkan konsep wisata pantai dan objek wisata yang menarik dari tiap pulau yang ada di kepulauan seribu.

Harga paket wisatanya pun berbeda dari beberapa objek wisata yang ditawarkan, yang pasti kami jamin harga paket tidak bikin kantong jebol. Artinya paket wisata pulau seribu terbilang murah dan bersahabat. Selain harga yang murah, fasilitas yang ditawarkan pun cukup lengkap.

8 Rekomendasi Paket Libur Lebaran Wisata Pulau Seribu Yang Bisa Anda Pilih

1. Paket Wisata Pulau Tidung 3 Hari 2 Malam

Paket wisata ini tergolong paket paling murah di antara pulau-pulau lain di kepulauan seribu. Meskipun begitu, fasilitas yang ditawarkan pulau tidung terbilang paling lengkap. Pulau Tidung merupakan pulau yang selalu banyak peminatnya ketika musim lebaran tiba. Objek wisata favorit pulau ini tentu saja pantai jembatan cinta yang fenomenal.

Tapi perlu anda ketahui juga, kebanyakan wisatawan senang berkunjung ke pulau tidung karena spot snorkeling di pulau ini cukup menjanjikan. Belum lagi kegiatan bermain watersport di pantai jembatan cinta pulau tidung yang seruh, banyak pillihan waterspot di pulau ini, bisa dibilang watersport paling lengkap di pulau seribu, ya disini tempatnya.

Jadi bagi kalian yang berencana liburan ke pulau seribu saat libur lebaran, paket wisata pulau tidung bisa menjadi salah satu pilihan yang tepat dengan budget yang tidak terlalu mahal. Anda bisa pelajari terlebih dahulu rincian biaya sampai dengan itinerary yang ditawarkan paket wisata pulau tidung ini.

2. Paket Wisata Pulau Pari 3 Hari 2 Malam

Kalau paket yang satu ini tidak diragukan lagi peminatnya, tiap libur lebaran selalu full booking karena akomodasi dan fasilititas cukup terbatas di pulau ini. Sementara peminat atau permintaan cukup banyak, makanya harga paket wisata pulau pari lebih mahal dibandingkan pulau tidung.

Meskipun harga paket wisata pulau pari diatas pulau tidung, tapi peminat yang berkunjung ke pulau ini tidak pernah sepih. Baik di libur akhir pekan, apalagi di libur lebaran dan tahun baru. Sepertinya banyak dari mereka yang suka dengan objek wisata pantai pasir perawan yang memiliki hamparan pasir putih yang bersih dan lembut.

Tapi bagi anda yang hobi dengan kegiatan waterspot seperti: bananaboat, donatboat, sopaboat yang dapat memacu adrenalin, sayangnya di pulau pari belum didukung dengan water sport yang lengkap. Alternatifnya anda bisa mempertimbangkan kembali dan bisa memilih paket wisata pulau tidung.

3. Paket Wisata Pulau Pramuka 3 Hari 2 Malam

Nah paket wisata yang satu ini cocok banget buat anda yang libur lebaran bersama keluarga tercinta, khususnya buah hati tercinta. Paket wisata pulau pramuka menawarkan konsep wisata edukasi dengan berkunjung ke penangkaran penyu. Ini bisa jadi pilihan yang tepat, mengenalkan anak-anak dengan hewan yang satu ini. Penyu termasuk hewan yang dilindungi di indonesia, dan di pulau pramuka kepulauan seribu bisa anda temui penangkarannya.

Selain itu pulau pramuka juga punya spot foto yang kece dan keren. Objek wisata satu ini bernama taman nasional kepulauan seribu. Ditempat ini cocok banget buat anda yang hobi swafoto, karena tempat ini instagramable banget.

Jelajah ke pulau semak daun dan pulau air juga menjadi agenda yang tidak boleh dilewatkan dari paket wisata pulau seribu yang satu ini. Pulau pramuka menawarkan konsep wisata jelajah ke dua pulau tersebut. Pulau yang punya pemandangan alam asri tersebut akan menambah keseruhan wisata anda di kepulauan seribu.

4. Paket Wisata Pulau Harapan 3 Hari 2 Malam

Konsep wisata yang satu ini menawarkan jelajah pulau atau yang ngetrend dengan sebutan hopping island, konsep seperti ini paling disukai dikalangan anak muda khususnya. Tapi bukan berarti para orang tua tidak suka, justru banyak dari berbagi kalangan yang suka dengan wisata jelajah pulau yang dimiliki pulau harapan.

Siapa sih yang tidak suka dengan kegiatan jelajah pulau? Kegiatan mengunjungi beberapa pulau dalam satu kali kunjungan sangat menarik dan seruh untuk diikuti. Maka tidak heran jika peminat paket wisata pulau harapan selalu tidak pernah sepih.

Selain konsep jelajah pulau-pulau sekitar, yang unggulan dari wisata pulau harapan tentu saja spot snorkeling yang dimiliki pulau ini, banyak spot yang keren dan tidak boleh anda lewatkan saat melakukan kegiatan menyelam di pulau harapan.

Itulah 4 paket wisata pulau seribu 3 hari 2 malam yang bisa anda pilih, tentunya disesuaikan dengan budget dan objek wisata yang ingin anda kunjungi. Libur lebaran paling cocok memilih paket 3 hari 2 malam, tapi jika anda cukup menginginkan durasi wisata 2 hari 1 malam saja, anda tidak perlu khawatir berikut pilihan paket wisata 2 hari 1 malam paket wisata pulau seribu yang bisa anda pilih:

5. Paket Wisata Pulau Tidung 2 Hari 1 Malam

Harga Paket: 285,000 s/d 670,000
Durasi Paket: 2D1N
Jenis Paket: Standar & Lengkap

6. Paket Wisata Pulau Pari 2 Hari 1 Malam

Harga Paket: 300,000 s/d 880,000
Durasi Paket: 2D1N
Jenis Paket: Standar & Lengkap

7. Paket Wisata Pulau Pramuka 2 Hari 1 Malam

Harga Paket: 340,000 s/d 810,000
Durasi Paket: 2D1N
Jenis Paket: Standar & Lengkap

8. Paket Wisata Pulau Harapan 2 Hari 1 Malam

Harga Paket: 320,000 s/d 980,000
Durasi Paket: 2D1N
Jenis Paket: Standar & Lengkap

4 paket wisata 2 hari 1 malam tersebut merupakan paket favorit yang paling disukai wisatawan baik lokal maupun wisatawan asing. Harga paket murah meriah, cocok bagi anda yang menginginkan budget minim namun tetap mendapat fasilitas lengkap. Seperti paket wisata pulau tidung salah satunya yang selalu tidak pernah sepih dari peminatnya.

Baca juga: 3 Tips Libur Lebaran Wisata Pulau Seribu, Yang Harus Anda Ketahui!!!

Kesimpulan

Paket wisata pulau seribu cocok untuk liburan bersama keluarga, banyak pilihan objek wisata menarik dan harga paket yang terjangkau. Paling penting saat merencanakan libur lebaran di pulau seribu, jangan lupa reservasi/booking wisata pulau seribu dari jauh hari. Karena dimoment libur lebaran paket wisata pulau seribu selalu soldout, jadi jangan sampai anda kehabisan paket wisata pilihan anda.

(DT/2019)

4.9/5 - (8 votes)

2 Responses

  • bagaimana akses ke pulau seribu? apakah ada fasboat yang berangkat reguler setiap hari?

    • Akses ke pulau seribu bisa dari pelabuhan kaliadem muara angke dan pelabuhan marina ancol. Untuk fastboat/speedboat reguler, ada setiap hari via marina ancol.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *